Pastikan Berjalan Lancar, Babinsa Asbang Puncu Bersama Bhabinkamtibmas Kawal Penyaluran BLT DD

KEDIRI || – Babinsa Desa Asmorobangun (Asbang) Koramil 0809/21 Puncu Kodim Kediri Sertu Agus Suyono bersama Bhabinkamtibmas Aiptu Ugik kawal penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) bagi warga kurang mampu di Balai Desa Asmorobangun Kecamatan Puncu Kabupaten Kediri. Jumat, (9/12/2022).

Pada kesempatan ini Sertu Agus Suyono mengatakan, kehadirannya bersama Bhabinkamtibmas dalam dalam mengawal kegiatan penyaluran BLT DD ini merupakan salah satu tugas TNI dan Polri agar kegiatan dapat berjalan lancar, tertib dan aman sehingga tidak ada permasalahan.

“Saya bersama Bhabinkamtibmas selaku Pilar Desa Asmorobangun akan terus kawal pemberian bantuan dari pemerintah kepada warga kurang mampu, hal ini kami lakukan agar bantuan benar – benar tepat sasaran kepada warga yang berhak menerima yakni warga yang kurang mampu di desa binaan,” ungkapnya.

Dalam kesempatan itu pula, Sertu Agus Suyono juga menjelaskan, Kegiatan penyaluran BLT DD di Desa Asmorobangun hari ini diserahkan untuk periode bulan Oktober hingga Desember 2022 kepada 153  keluarga penerima manfaat dengan rincian 300 Ribu x 3 Bulan dengan total Rp 900 ribu.

Selain itu dirinya juga berharap, Semoga dengan adanya Bansos BLT DD ini dapat membantu perekonomian warga kurang mampu untuk mencukupi kebutuhan hidup sehari – hari” pungkasnya. 

Sementara itu Kades Asmorobangun bapak Sunardi menyampaikan rasa terima kasih kepada anggota TNI – Polri khususnya Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Asmorobangun yang selalu hadir untuk kolaborasi dengan perangkat desa dan stakeholder terkait dalam kegiatan penyaluran bantuan dari pemerintah, sehingga kegiatan penyaluran bansos BLT DD ini tepat sasaran kepada masyarakat yang membutuhkan,” ungkapnya.(pendim0809)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous post Dampingi Petugas Puskesmas Babinsa Bareng Dan Babhinkamtibmas Pengecekan Kesehatan Warga Pasca Banjir
Next post <strong>Sukseskan Program Herd Immunity, Babinsa Aktif Dampingi Pelaksanaan Vaksinasi di Kelurahan Pocanan</strong>